Survei: Mayoritas Gen Z Akui Ingin Tinggal di Wilayah Jabodetabek

Berdasarkan laporan Jakpat, lokasi yang stretegis menjadi pertimbangan utama gen Z dalam membeli hunian

Survei: Mayoritas Gen Z Akui Ingin Tinggal di Wilayah Jabodetabek Ilustrasi seseorang yang sedang membeli properti | Freepik

Para generasi Z atau gen Z kini mulai menjadi target pembeli properti. Mengutip hasil riset Property Market Trends pada Semester I/2021, meskipun belum memiliki kondisi finansial yang stabil, namun gen Z sudah bercita-cita untuk memiliki hunian.

Berdasarkan laporan yang dirilis oleh Jakpat bertajuk Property Perspective from Gen Z, lokasi dan akses menjadi pertimbangan utama bagi gen Z saat membeli/menyewa properti dengan persentase 79% responden.

“Tak bisa dipungkiri, lokasi bisa memengaruhi harga properti. Mayoritas responden memilih untuk mempertimbangkan lokasi, dengan akses yang dekat ke pusat kota dan fasilitas umum, seperti transportasi umum atau pusat perbelanjaan,” tulis Jakpat.

Selanjutnya, lingkungan yang nyaman dan aman juga menjadi pertimbangan bagi 73% responden. Ada pula pertimbangan lain, yakni sepadan dengan harga (70%) dan kondisi properti, seperti sistem drainase dan ventilasi (45%).

Wilayah yang jadi idaman gen Z untuk membeli properti | Goodstats

Dari banyaknya wilayah di Indonesia untuk membeli properti, wilayah Jabodetabek ternyata menjadi idaman para gen Z dengan persentase sebanyak 27% responden. Adapun, wilayah ini terdiri dari Jakarta, Bogor, Tangerang, Depok, dan Bekasi.

Selain menjadi lokasi idaman untuk membeli properti, ternyata Jabodetabek juga menjadi wilayah impian bagi gen Z untuk menyewa properti. Menurut Jakpat, mayoritas atau sekitar 32% responden gen Z mengaku ingin menyewa properti di wilayah Jabodetabek ketimbang wilayah lain di Indonesia.

Sementara itu, wilayah Jawa Barat menjadi daerah kedua favorit gen Z untuk membeli properti dengan persentase sebesar 20%. Disusul oleh Jawa Timur dan Jawa Tengah dengan persentase masing-masing 17% dan 11%. Lalu, ada pula responden yang memilih wilayah di luar Jawa sebagai lokasi impian, yakni Kota Medan, Bandar Lampung, dan Makassar dengan persentase 16%.

Jakpat melanjutkan, terdapat beberapa hal yang diinginkan oleh gen Z saat memilih lokasi impian untuk membeli properti. Lokasi yang strategis, yaitu dekat dengan pusat kota, pusat bisnis, atau transportasi umum menjadi alasan utama menurut sebanyak 65% responden.

Diikuti oleh lokasi yang aman dan nyaman dengan persentase 60%. Terdapat kriteria lain yang jadi pertimbangan gen Z untuk memilih lokasi, yaitu jauh dari bencana alam (32%) dan ingin merantau/jaug dari kampung halaman (23%). Adapun, sebanyak 21% gen Z juga ingin mencari properti di daerah/wilayah yang pernah mereka kunjungi saat liburan/perjalanan kerja.

Sebagai informasi, survei ini dilakukan dengan melibatkan sebanyak 1.194 responden pada kelompok usia gen Z. Pelaksanaannya dilakukan pada tanggal 22-23 Mei 2023 melalui aplikasi Jakpat. Kemudian, pekerjaan responden didominasi oleh pelajar (lebih dari 40%) dan pekerja (hampir 20%).

Penulis: Nada Naurah
Editor: Iip M Aditiya

Konten Terkait

Penyakit Jantung Jadi Penyakit yang Paling Ditakuti Orang Indonesia

Kekhawatiran terhadap penyakit fisik ini menunjukkan perlunya peningkatan kesadaran akan pencegahan dan penanganan dini untuk menjaga kesehatan yang lebih baik.

Keamanan Pribadi Menjadi Penghalang Utama Solo Traveler Perempuan

Terlepas dari tren solo traveling yang makin populer, kaum wanita masih merasa khawatir akan keamanan pribadinya ketika bepergian sendiri.

Terima kasih telah membaca sampai di sini

atau

Untuk mempercepat proses masuk atau pembuatan akun, bisa memakai akun media sosial.

Hubungkan dengan Google Hubungkan dengan Facebook