Memimpin Negara di Usia Muda, Siapa Saja?

Adakah pemimpin Indonesia yang termasuk dalam pemimpin termuda di dunia?

Memimpin Negara di Usia Muda, Siapa Saja? Gabriel Attal. Sumber: Getty Images oleh Raphael Gotheil

Beberapa negara nyatanya dipimpin oleh seseorang yang tergolong muda. Gabriel Attal menjadi pemimpin termuda di dunia, setelah dipilih Emmanuel Macron, Presiden Prancis, menjadi Perdana Menteri di negara tersebut. Berdasarkan catatan Reuters, sebelumnya Attal telah berpengalaman sebagai Juru Bicara Pemerintah, Menteri Keuangan Junior, dan Menteri Pendidikan di Pemerintahan Prancis.

Sejauh ini, Gabriel Attal menjadi pemimpin negara dengan usia paling muda.
Sejauh ini, Gabriel Attal menjadi pemimpin negara dengan usia paling muda | GoodStats

Berikutnya, pemimpin sementara Burkina Faso yaitu Ibrahim Traore, menjadi pemimpin termuda di dunia di usianya yang ke-35 tahun. Setelah kudeta yang dialami pemimpin pendahulunya, Paul Henri Damiba, Traore yang merupakan bagian dari Sekolah Militer Georges Namonao mengambil alih kepemimpinan tersebut. 

Perdana Menteri Montenegro, Milojko Spajic, dan Presiden Ekuador, Daniel Noboa, sama-sama berusia 36 tahun ketika menjabat. Spajic telah berpengalaman di pemerintahan sebagai Menteri Keuangan dan Kesejahteraan Montenegro selama dua tahun.

Sementara itu, Daniel baru berpengalaman sebagai anggota Majelis Nasional yang pada akhirnya dibubarkan oleh presiden sebelumnya, Guillermo Lasso. 

Salah satu dari dua kepala negara San Marino, Gaetano Troina, juga menjabat di usia muda, yaitu 36 tahun. Sebelumnya, Troina merupakan anggota Dewan Agung dan Umum San Marino pada 2019.

Sementara itu di Chile, presiden yang saat ini memimpin baru berusia 37 tahun. Gabriel Boric terpilih saat usianya 35 tahun. Boric merupakan aktivis politik sejak menjadi mahasiswa.

Meskipun beberapa kali terlibat kabar kontroversial, Putra Mahkota Arab Saudi, Mohammed bin Salman, kini menjadi Perdana Menteri di usia 38 tahun. Selain dikenal boros, Mohammed bin Salman juga sempat dicurigai menjadi dalang dari terbunuhnya jurnalis Washington Post, Jamal Khashoggi, pada 2018.

Setelah berkarir sebagai prajurit militer, Mahamat Deby harus menggantikan ayahnya, Idriss Deby, sebagai Presiden Chad. Posisi sementaranya ini diembannya setelah ayahnya meninggal usia beberapa hari terpilih pada April 2021. Deby juga menunjuk Succes Masra sebagai Perdana Menteri.

Terakhir, Kim Jong-Un menjadi salah satu pemimpin negara termuda di dunia, pada usianya yang menginjak 42 tahun, di tahun ini. Akan tetapi, Kim telah memimpin Korea Utara sejak 2011, yang mana usianya baru 29 tahun kala itu.

Di Indonesia sendiri, terdapat batasan usia bagi Capres dan Cawapres, seperti yang disebutkan dalam Pasal 169 huruf q UU No 7 Tahun 2017. Dalam aturan tersebut, calon Presiden dan Wakil Presiden RI wajib berusia minimal 40 tahun atau pernah/sedang menduduki jabatan yang dipilih melalui pemilihan umum termasuk pemilihan kepala daerah. 

Aturan tersebut baru berlaku pada Pemilu 2024 lalu, setelah MK mengabulkan gugatan Almas Tsaqibbiru terkait batasan usia Capres dan Cawapres. 

Setelah pelantikan Presiden dan Wakil Presiden RI terpilih pada 22 Oktober mendatang, Gibran Rakabuming Raka akan resmi menjabat sebagai Wapres termuda di Indonesia, di usianya yang baru menginjak 36 tahun. Oleh karena itu, posisi Gibran dapat menambah panjang daftar pemimpin negara dengan usia tergolong muda.

Penulis: Ajeng Dwita Ayuningtyas
Editor: Editor

Konten Terkait

Indonesia Jadi Negara yang Paling Cemas Terhadap Korupsi

Tidak ada satu negara pun yang sepenuhnya kebal terhadap bahaya korupsi. Masyarakat di seluruh dunia memiliki alasan kuat untuk waspada terhadap praktik ini.

Persebaran Kasus Cacar Monyet di Uni Afrika Hingga Tahun 2024

Cacar monyet menjadi perhatian utama bagi otoritas kesehatan di Afrika dalam usahanya untuk mengendalikan penyebaran dan melindungi masyarakat.

Terima kasih telah membaca sampai di sini

atau

Untuk mempercepat proses masuk atau pembuatan akun, bisa memakai akun media sosial.

Hubungkan dengan Google Hubungkan dengan Facebook