Inilah Daftar Anggota DPR RI Termuda 2024-2029

Hampir 16% anggota DPR RI periode 2019-2024 berusia di bawah 40 tahun. Kebanyakan anggota termudanya berasal dari Gerindra.

Inilah Daftar Anggota DPR RI Termuda 2024-2029 Sidang Dewan Perwakilan Rakyat RI | DPR RI

Pelantikan anggota Dewan Perwakilan rakyat (DPR) RI periode 2024-2029 dilaksanakan pada Selasa (1/10) di Gedung Nusantara Kompleks Parlemen Senayan Jakarta. Sebanyak 580 anggota DPR dilantik, yang merupakan perwakilan dari 8 partai politik yang berbeda.

Pada 3 partai teratas, kursi DPR RI dikuasai oleh PDI Perjuangan dengan total 110 kursi, dilanjut Golkar sebanyak 102 kursi, serta Gerindra sebanyak 86 kursi.

Sebaliknya, partai politik dengan jumlah kursi paling sedikit adalah Partai Demokrat (44 kursi), PAN (48 kursi), serta PKS (53 kursi).

Dalam sidang paripurna terakhir untuk periode 2019-2024. Ketua DPR RI Puan Maharani mengucapkan selamat kepada seluruh anggota DPR RI yang baru, serta mengharapkan adanya semangat positif di parlemen yang baru tersebut.

"Kita tidak perlu menjadi luar biasa untuk memulai kerja membangun Indonesia. Yang terpenting adalah kita harus memulai kerja untuk dapat menjadikan Indonesia luar biasa," kata Puan mengutip Detik.

Anggota DPR RI Termuda Berusia 23 Tahun!

Daftar anggota DPR RI periode 2024-2029 dengan usia termuda | GoodStats

Dalam data yang dihimpun GoodStats, terdapat 4 anggota DPR RI yang berusia di bawah 25 tahun. Adapun anggota dengan usia termuda adalah Annisa Maharani Azzahra Mahesa.

Perempuan ini terhitung berusia 23 tahun, 2 bulan, dan 15 hari per 1 Oktober 2024. Saat ini Annisa merupakan anggota dari Partai Gerindra. Ia terdaftar di Daerah Pemilihan Banten II.

Pada urutan kedua, terdapat Muhammad Rohid. Anggota dari Partai Gerindra ini terhitung berusia 24 tahun 10 bulan 14 hari. Rohid terdaftar berada di Daerah Pemilihan Riau II.

Selanjutnya, Cindy Monica Salsabila Setiawan dari Partai Nasdem berusia 24 tahun 10 bulan 14 hari saat dilantik dan berasal dari Daerah Pemilihan Sumatra Barat II.

Anggota dari Gerindra lagi bernama Andi Amar Ma'ruf Sulaiman juga tercatat berusia 25 tahun pada saat dilantik. Andi merupakan anggota dari Daerah Pemilihan Sulawesi Selatan II.

Hampir 16% Anggota DPR RI Berusia di Bawah 40 Tahun

Komposisi DPR RI berdasarkan rentang usia, Periode 2024-2029 | GoodStats

Dalam data yang diolah Litbang Kompas, mayoritas anggota DPR RI berusia 51 hingga 60 tahun, proporsinya mencapai 36,6%. Kemudian, sebanyak 26,4% anggota DPR periode ini berusia 41 hingga 50 tahun.

Lebih lanjut, 16,7% anggota DPR RI 2019-2024 tercatat berusia 61 hingga 70 tahun. Bahkan, setidaknya 4,5% anggota telah berusia di atas 70 tahun.

Meski begitu, terdapat 15,9% anggota yang berusia di bawah 40 tahun. Rinciannya, sebanyak 11,6% berusia 31 hingga 40 tahun, sementara 4,3% berusia 30 tahun ke bawah.

Dari sisi gender, DPR RI periode ini juga masih telak dikuasai laki-laki, dengan persentase sebanyak 77,9%. Sementara itu, kursi yang diduduki perempuan sebanyak 22,1%.

Baca Juga: Keterwakilan Perempuan di DPD RI Terus Naik

Penulis: Pierre Rainer
Editor: Editor

Konten Terkait

Terbaru! Simak Elektabilitas Pilkada Jabar 2024 Versi Litbang Kompas

Jelang Pilkada Jawa Barat 2024, mayoritas masyarakat lebih banyak memilih pasangan Dedi-Erwan dibanding paslon lain, dengan persentase elektabilitas 65%.

Elektabilitas Pramono-Rano Melambung di Survei SMRC

Dua minggu menjelang pemilihan Gubernur Jakarta, survei dari Saiful Mujani Research and Consulting (SMRC) menunjukkan pasangan Pramono-Rano unggul.

Terima kasih telah membaca sampai di sini

atau

Untuk mempercepat proses masuk atau pembuatan akun, bisa memakai akun media sosial.

Hubungkan dengan Google Hubungkan dengan Facebook