Deretan Perusahaan Hiburan Terbesar di Dunia, Walt Disney Juaranya

Walt Disney menempati posisi teratas dalam daftar perusahaan hiburan terbesar di dunia dengan kapitalisasi pasar mencapai US$184,76 miliar per Mei 2023.

Deretan Perusahaan Hiburan Terbesar di Dunia, Walt Disney Juaranya Ilustrasi industri hiburan | Kentoh/Shutterstock

Industri hiburan mencakup berbagai perusahaan yang menyediakan layanan telekomunikasi, streaming, televisi, musik, video game, dan konser. Industri hiburan global diperkirakan dapat meraup pendapatan hingga US$182,19 miliar per tahun.

Tren dalam industri hiburan dipengaruhi terutama oleh kemajuan teknologi dan permintaan konsumen. Satu-satunya industri yang beroperasi dengan cara yang berbeda adalah industri taman hiburan, yang dikendalikan oleh organisasi penetapan standar, seperti Asosiasi Internasional Taman Hiburan dan Atraksi (IAAPA) atau Asosiasi Hiburan Bertema (TEA).

Dengan kemajuan di sektor Artificial Intelligent (AI), industri hiburan terus berkembang pesat. Mengutip laporan Statista, pendapatan terendah industri hiburan berkisar antara tahun 2020 dan 2021, di mana virus Covid-19 masih melonjak. Setelah itu, industri hiburan kembali mencatatkan pemasukan positif.

Setelah pandemi, terjadi peningkatan pendapatan yang drastis. Tercatat, angkanya naik menjadi US$29,18 miliar pada tahun 2022. Sementara, pada tahun 2023 pendapatan industri ini diproyeksi akan menjadi US$88,45 miliar, dan akan meningkat sebesar 6% di tahun 2024 mendatang.

Industri taman hiburan berkontribusi paling besar terhadap industri hiburan langsung (live entertainment). Industri ini mampu menghasilkan US$82,4 miliar pada tahun 2022 dan diproyeksikan tumbuh pada CAGR sebesar 5,2% pada tahun 2030.

Daftar perusahaan hiburan terbesar menurut kapitalisasi pasar | Goodstats

Adapun, Walt Disney merupakan perusahaan hiburan terbesar di dunia dengan kapitalisasi pasar mencapai US$184,76 miliar per Mei 2023 menurut laporan Yahoo! Finance. Lalu, perusahaan hiburan mana saja yang memiliki kapitalisasi pasar terbesar di dunia selain Walt Disney? Berikut daftarnya.

1. Walt Disney

Foto pintu masuk taman hiburan Disney World | Viaval Tours/Shutterstock

Walt Disney adalah perusahaan hiburan global yang terdiversifikasi yang mengoperasikan taman hiburan, resor, pelayaran, dan jaringan televisi siaran. Perusahaan ini juga menawarkan aplikasi streaming film, yakni Disney+ yang pertama kali diluncurkan pada tahun 2019 dan telah memiliki lebih dari 235 juta pengguna pada 2022.

Perusahaan ini juga berkontribusi besar terhadap Industri live entertainment dunia. Dengan kapitalisasi pasar senilai US$184,76 miliar menurut data Companies Market Cap, Disney telah menjadi perusahaan hiburan terbesar di dunia. Disney juga memiliki taman hiburan terbesar dan menempati daftar sebagai perusahaan terkaya ke-57 di dunia berdasarkan kapitalisasi pasar.

2. Comcast Corporation

Ilustrasi logo perusahaan Comcast | Ken Wolter/Shutterstock

Comcast Corporation adalah konglomerat media dan teknologi global yang didirikan sebagai perusahaan kabel pada 1960-an. Dalam beberapa dekade sejak saat itu, Comcast telah berkembang melalui akuisisi seperti NBCUniversal dan produser film DreamWorks Animation.

Comcast juga memiliki beberapa anak perusahaan yang telah berkembang pesat di industri live entertainment, yaitu Universal Parks & Resorts, Xfinity Theater, dan Comcast Spectacor – sebuah perusahaan olahraga dan hiburan Amerika. Selain itu, Comcast menawarkan layanan broadband, kabel dan jaringan televisi, internet, telepon, dan produk terkait lainnya, serta produksi televisi dan film melalui banyak platform seperti Xfinity dan Sky. Adapun, Comcast saat ini tercatat memiliki 186.000 anggota staf dan kapitalisasi pasar senilai US$166,16 miliar per Mei 2023.

3. Oriental Land

Foto CEO Toshio Kagami dan COO Kenji Yoshida dengan logo perusahaan Oriental Land Company | Olc.co.jp

Oriental Land adalah perusahaan rekreasi dan pariwisata asal Jepang dengan kapitalisasi pasar mencapai US$61,61 miliar dan berhasil menempati peringkat ketiga dalam daftar. Perusahaan ini mengoperasikan taman hiburan, hotel, operasi pengembangan lahan dan telah berkecimpung dalam bisnis hiburan selama 62 tahun. Selain itu, perusahaan ini juga mengelola Disney Resort di Tokyo, Jepang.

Berdiri di posisi ke-259 dalam daftar perusahaan paling berharga di dunia berdasarkan kapitalisasi pasar, Oriental Land ditaksir telah menghasilkan pendapatan sebesar US$2,454 juta pada tahun 2022 lalu. Adapun, perusahaan ini memiliki 8.782 orang staf.

4. Galaxy Entertainment Group

Potret kasino Galaxy Entertainment Group di Makau | Jack Hong/Shutterstock

Galaxy Entertainment Group adalah salah satu perusahaan resor, perhotelan, kasino, dan video game terkemuka di dunia yang berbasis di Makau. Grup ini terdaftar di Bursa Efek Hong Kong dan merupakan saham konstituen dari Indeks Hang Seng.

Dengan total 15.911 karyawan dan kapitalisasi pasar sebesar US$30,69 miliar, perusahaan ini tercatat memiliki pendapatan sebesar US$15,5 juta pada tahun 2022. Sementara, perusahaan ini menempati urutan ke-581 dalam daftar perusahaan terbesar di dunia berdasarkan kapitalisasi pasar.

5. Live Nation Entertainment

Ilustrasi logo perusahaan Live Nation Entertainment | Eric Glenn/Shutterstock

Didirikan sejak lebih dari satu dekade yang lalu, Live Nation Entertainment berada di peringkat kelima sebagai perusahaan hiburan teratas di dunia. Perusahaan ini mengoperasikan layanan penjualan tiket,tempat hiburan, dan mengelola berbagai musisi kelas dunia.

Ini adalah perusahaan besar dengan lebih dari 12,000 orang staf dan memiliki pendapatan sekitar US$16,7 miliar yang dihasilkan pada tahun 2022. Dengan kapitalisasi pasar US$17,82 miliar, perusahaan ini menempati urutan ke-939 dalam daftar perusahaan terbesar di dunia.

6. Warner Music Group Corp.

Ilustrasi logo perusahaan Warner Music Group | The Image Party/Shutterstock

Warner Music Group Corp. pertama kali didirikan pada tahun 2003 dan menjadi salah satu dari tiga nama besar di industri musik dan yang terkemuka di industri Hiburan Langsung. Warner Music Group Corp juga sering kali menyelenggarakan konser dan acara langsung untuk penontonnya.

Pada tahun 2022, total pendapatan yang dihasilkan oleh perusahaan ini mencapai US$5.8 miliar. Pada awal tahun 2023, WMG memiliki sekitar 6.200 karyawan tetapi baru-baru ini WMG memutuskan untuk mengurangi 4% karyawannya. Menurut laporan, perusahaan mengalami penurunan pendapatan sebesar 8% selama kuartal fiskal pertama pada 2022. Sementara, kapitalisasi pasar Warner Music Group mencapai US$13,52 miliar per Mei 2023.

Penulis: Nada Naurah
Editor: Iip M Aditiya

Konten Terkait

Ranking Jam Tangan Mewah Terbaik yang Cocok Dikoleksi

Mengoleksi jam tangan mewah adalah hobi yang tidak hanya menunjukkan gaya, tetapi juga menjadi investasi jangka panjang. Simak merek jam tangan mewah berikut!

Kedatangan Maskapai Baru, Ini Daftar Maskapai Tertua di Indonesia

Maskapai baru di Indonesia, BBN Airlines, baru saja beroperasi 27 September kemarin. Lantas, siapa saja "senior"nya di tanah air?

Terima kasih telah membaca sampai di sini

atau

Untuk mempercepat proses masuk atau pembuatan akun, bisa memakai akun media sosial.

Hubungkan dengan Google Hubungkan dengan Facebook