Hong Kong menjadi negara dengan penempatan Pekerja Migran Indonesia (PMI) terbanyak sejak 2020, menggeser Malaysia dengan 79.659 PMI pada 2019.
Dari tahun ke tahun, penempatan PMI terus bertambah dengan rerata gaji yang lebih tinggi dan kualitas hidup yang lebih baik.
Tahun ini, Kementerian Pelindungan Pekerja Migran Indonesia berencana memberangkatkan 425 ribu PMI, yang diharapkan bisa mendorong perekonomian Indonesia 0,52% dengan kemungkinan capaian devisa lebih dari Rp300 Triliun.